Minggu, 23 Juni 2013

Renungan Harian: Selasa, 25 Juni 2013

Renungan Harian: Selasa, 25 Juni 2013

Kej 13:2.5-18; Mat 7:6.12-14

Pilihan Hidup Kita

                Hidup ini boleh dikatakan sederhana dan boleh juga dikatakan rumit. Yang dimaksud di sini adalah bergantung kita memahami hidup ini dan bagaimana cara menjalaninya. Dari nasihat-nasihat Yesus yang disampaikan dalam Injil hari ini, sesungguhnya sudah ada rambu-rambu hidup yang harus dijalankan. Akan tetapi, ada banyak kesulitan dan tantangan dalam menjalankannya.

                Terkadang kita tidak mau tahu akan banyak hal yang telah kita perbuat. Bagi kita yang penting tugas yang diberikan sudah kukerjakan dan selesai. Baik atau tidak hasilnya itu persoalan lain. Apakah orang lain tersinggung atau tidak; bahkan apakah hal itu berguna atau tidak berguna, pemikiran semacam itu kerap kali kita anggap bukan urusan kita. Yang penting kerjaku selesai. Alias asal jadi.

                Yesus, lewat Injil hari ini, mengingatkan kita bahwa untuk berbuat baik adalah sulit. Jalannya sesak dan sempit. Kebanyakan orang memilih jalan yang gampang dan tanpa tantangan; meskipun tanpa disadari hal itu membawa kepada malapetaka. Bagaimana dengan kita, apakah kita mau mengikut Yesus; meskipun jalannya sesak dan sempit, namun di balik semua itu ada kebahagiaan kekal? Mari memilih untuk mengikut Yesus (DG).

 

Pelita Hati: Orang yang melewati perjuangan berat akan menjadi orang hebat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar