Rabu, 31 Juli 2013

Renungan Harian: Jumat, 02 Agustus 2013

Renungan Harian: Jumat, 02 Agustus 2013

Im 23:1.4-11.15-16.27.34b-37; Mat 13:54-58

 

Banyak yang Indah di Sekitar Kita

 

Banyak orang yang berpendapat bahwa buatan luar negeri lebih berkualitas dan lebih bergengsi dari buatan dalam negeri. Buatan luar negeri “ok”, buatan dalam negeri kolot.

Seorang nabi adalah utusan Allah yang bertugas menyebarluaskan kebenaran-kebenaran atau kehendak Allah. Sebagai utusan Allah maka selayaknya Dia dihormati di mana-mana, lebeh-lebih oleh orang-orang beriman. Tetapi dalam kenyataan "Seorang nabi dihormati di mana-mana, kecuali di tempat asalnya sendiri dan di rumahnya". Kalimat ini diungkapkan Yesus ketika Dia datang ke kampung-Nya. Orang-orang di sana tidak menghargai kehadiran dan pengajaran-Nya sebab mereka mengenal ayah-Nya sebagai tukang kayu dan ibu-Nya Maria juga seorang wanita biasa-biasa saja serta saudara-saudara-Nya pun tidak mempunyai kelebihan dari mereka. Bagi mereka Yesus merupakan produk dalam negeri sehingga dianggab kurang berkualitas, kurang bergengsi, dan tidak ok. Pendek kata, mereka merasa bahwa Yesus sama dengan mereka dan tidak mempunyai kelebihan. Hati mereka tidak terbuka terhadap hal-hal yang baik dan indah yang ada di tengah-tengah mereka.

Penolakan ini merupakan ketertutupan hati dan kesombongan. Sabda Yesus hari ini memperingatkan dan mengajak kita semua untuk lebih terbuka terhadap apa yang ada di sekitar kita sehari-hari. Di lingkungan dan sekitar kita pun banyak hal yang baik, mulia, indah, luhur, berkualitas, dan berharga. Dan bahkan Tuhan dapat mewahyukan diri melalui pengalaman sederhana dan hadir di tengah-tengah kehidupan kita. Marilah kita hormati, junjung tinggi apa yang baik, benar, mulia dan indah di  sekitar dan lingkungan kita sebab hal itu juga pewahyuan dari Allah (AP).

 

Pelita Hati: Nabi adalah utusan Allah yang bertugas menyebarluaskan kebenaran atau kehendak Allah.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar