Sabtu, 28 Januari 2012

Ajarannya Baru Dan Kuasanya Luar Biasa (Mrk 1:21-28)


RENUNGAN HARIAN: Minggu, 29 Januari 2012
Mrk 1:21-28
Pada awal karya-Nya Yesus beserta murid-murid-Nya tiba di Kapernaum. Setelah hari Sabat dimulai, Yesus masuk ke dalam rumah ibadat dan mengajar. Orang-orang takjub mendengar pengajaran-Nya, sebab Ia mengajar mereka sebagai orang yang berkuasa, tidak seperti ahli-ahli Taurat. Pada waktu itu, di dalam rumah ibadat itu ada seorang yang kerasukan roh jahat. Orang itu berteriak, “Apa urusan-Mu dengan kami, hai Yesus orang Nazaret? Engkau datang untuk membinasakan kami? Aku tahu siapa Engkau, yakni yang Kudus dari Allah!” Tetapi Yesus menghardiknya, kata-Nya, “Diam, keluarlah dari padanya!” Roh jahat itu menggoncang-goncang orang itu, dan sambil menjerit dengan suara yang nyaring ia keluar dari padanya. Mereka semua takjub, ....

Ajarannya Baru Dan Kuasanya Luar Biasa
Roh jahat ada di mana-mana. Terlebih saat-saat kita bersama dengan Tuhan. Itulah yang terjadi ketika Yesus bersama dengan murid-murid-Nya mengajar di rumah  ibadat di Kapernaum.  Namun, sungguh menakjubkan pada saat itu, Yesus mengajar dengan penuh kuasa dan wibawa. Semua orang takjub mendengar pengajaran-Nya karena Dia mengajar  tidak seperti biasanya. Pada waktu Dia mengajar, ternyata ada orang yang kerasukan roh jahat mendengar pengajaran-Nya. Orang yang dipenuhi roh jahat itu pun tidak senang dan tidak menerima pengajaran Yesus. Ia pun meronta dan menentang Yesus dengan berkata: “Apa urusan-Mu dengan kami hai Yesus orang Nazaret?” Tindakannya itu membuat orang di dalam bait Allah  menjadi terdiam. Yesus yang penuh kuasa itu tahu bahwa yang berbicara kepada-Nya adalah roh jahat yang ada dalam diri orang tersebut. Yesus pun membentak roh jahat itu supaya diam dan keluar dari orang itu. Roh jahat itu pun tak mampu melawan kuasa Yesus. Peristiwa ini membuat orang di sekitarnya takjub dan terpaku, karena mereka belum pernah mengalami hal yang dilakukan oleh Yesus.
Kita pun sering berjumpa dengan roh-roh jahat, yang membuat kita semakin jauh dari Tuhan. Hal itu terjadi karena kita tak mampu mengusir dan melawannya.  Begitu banyak roh jahat yang membuat kita menderita, sehingga pertanyaan untuk kita, sanggupkah kita  mengusirnya? Kita harus akui kita tidak sanggup. Namun, Yesus telah memanggil kita untuk mengikuti Dia dan meneruskan karya-Nya. Kita harus bersandar pada Dia agar Roh-Nya menguasai kita. Kita memohon kekuatan dari-Nya karena bersama dengan Yesus segala kekuatan jahat untuk manusia ciptaan-Nya akan dikalahkan oleh Roh-Nya (FP).

Pelita Hati: “Tiada kekuatan yang sanggup mengalahkan kekuatan Yesus sehingga kita tidak perlu takut.”

Diambil dari Nyalakanlah Pelita Hatimu, Renungan Harian 2012, Penerbit Bina Media Perintis, Medan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar